Yayasan Ar-Rofi’iyyah Adakan Maulid Nabi

Share it:
Jakarta,(MediaTOR)-Yayasan AR-ROFI’IYYAH yang bergerak di bidang Pendidikan Da’wah, Sosial, Umroh dan Haji, beralamat di Jl. H. Sulaiman No.40 RT.008/02 Cipinang Melayu Kecamatan Makasar Jakarta Timur, beberapa waktu lalu mengadakan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW.
    Dalam acara peringatan Maulid, bertempat di lokasi tempat pusat pendidikan Yayasan AR-ROFI’IYYAH, yang dipimpin oleh pendiri, pemilik, dan pemimpin, serta ketua yayasan Drs. H. Ahmad Rafiuddin.
    Acara peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, menurut pimpinan umum Drs. H. Ahmad Rafiuddin di tempat yayasan yang dia pimpin, setiap tahunnya memang selalu diperingati. Sebab menurut Drs. H. Ahmad Rafiuddin, sudah kewajiban kita selaku umat muslim memperingatinya, agar mengenang arti daripada peringatan tersebut.
      Pada saat wawancara Drs. H. Ahmad Rafiuddin mengatakan bahwa kesemuanya demi untuk mempererat persahabatan dan tali ukuwah islamiyah sesama umat islam. Karena kita harus menebarkan kehidupan Rasullullah, yang berlandaskan ajaran AL Qur’an, sehingga patut kita amalkan. Selain itu dikatakan, beliau memiliki komitmen untuk memajukan di bidang pendidikan, untuk kehidupan dunia dan akhirat.
     Yayasan AR-ROFI’IYYAH didirikan pada tahun 1995 adalah bergerak dibidang pendidikan sekolah anak Taman Kanak-kanak, Sekolah Dasar, dan Sekolah Menengah Pertama, yang tentunya berdasarkan ajaran ummat islam. Bukan itu saja, bahkan bergerak dibidang dakwah, dan tempat Umroh dan pergi Haji ketanah suci.
  Sungguh mulia sekali tujuan dari Haji Drs. H. Ahmad Rafiuddin, yang kesemuanya adalah ubtuk kehidupan di dunia dan akhirat. Tujuan yang lebih mulya lagi bahwa Bapak Haji Drs. H. Ahmad Rafiuddin juga ingin membangun Panti Asuhan, katanya dan tempat anak-anak yatim piatu, selain itu sekarang saya sedang membangun dan merintis rencananya ingin membangun Pesantren di daerah Bogor Jawa Barat, katanya.
     Menurut Drs. H. Ahmad Rafiuddin, biaya yang dikenakan kepada para orang tua murid untuk Taman Kanak-kanak Rp. 100.000/bulan, yang kesemuanya dibimbing sebanyak 15 orang guru TK. Sedangkan guru SD ada 17 orang, ketika ditanya berapa besar gaji para guru, dibayar standar. Sedangkan TK berdiri sejak tahun 2000 yang dibimbing oleh Hajah Nur Asia Amin serta H. Muamar katanya.
Pada acara tersebut ditampilkan 3 orang siswa SD terbaik serta 3 orang siswa TK terbaik. Dalam wawancara  Sutomo wartawan MediaTOR di lokasi pusat pendidikan Yayasan AR-ROFI’IYYAH, dengan Drs. H. Ahmad Rafiuddin sambil duduk di serambi tikar, dia mengatakan keinginannya untuk membangun pusat Tempat Penitipan Anak (TPA), yang kesemuanya ini bertujuan untuk menolong para orang tua yang sibuk bekerja sehari-harinya  dan tidak bisa mangasuh anaknya.
    Tujuan TPA, menurut Drs. H. Ahmad Rafiuddin, sebagai tempat penitipan anak ini nantinya anak yang dititipkan diurus, dimandikan, dan diberi makan. Setelah orang tuanya pulang kerja maka kedua orang tua mereka dapat mengambilnya kembali, setelah jam kerja pada sore hari.
    Itulah sebabnya, tujuan baik dan niat Drs. H. Ahmad Rafiuddin, agar para anak seusia dini, memperoleh pendidikan yang baik, diberikan pelajaran agama Islam, dididik menjadi orang yang berguna bagi nusa dan bangsa.
    Sementara itu pada peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, acara tersebut dipimpin oleh penceramah terkenal, dihadiri oleh Prof Dr. Tuty Alawiyah pimpinan Assyafiiyah Jakarta, dan ceramah dipimpin oleh Hj. Dra.Suryani Taher. Ceramah Maulid mengambil makna tentang riwayat Nabi dan memberikan bimbingan agama kepada para hadirin yang datang dari Jabotabek.(SUTOMO)
Share it:

Metropolitan

Post A Comment:

0 comments: