Rangkasbitung,(MediaTOR Online) - Menjelang pesta rakyat Pilgub dan Pilkada 2024 dengan agenda Peluncuran Jingle Perdana Maskot Pilkada 2024 yang digelar bertempat di alun-alun Rangkasbitung, Jalan Abdi Negara nomor 1 & 2 Lebak Banten. Jumat 14 Juni 2024.
Dalam kegiatan ini dihadiri Pj. Bupati Lebak Iwan Kurniawan, Ketua KPU Lebak Dewi Hartini, Ketua KPU Propinsi Banten M Ikhsan, dan Para Ketua KPU Kabupaten/kota Se -Propinsi Banten, tidak hanya itu Forkopimda Lebak, tokoh budayawan serta ribuan masyarakat Kabupaten Lebak ikut meramaikan acara kegiatan launching peluncuran maskot KPU lebak tersebut.
Ketua KPU Kabupaten Lebak menyampaikan rasa terimakasihnya atas kehadiran Ketua KPU Provinsi Banten beserta jajarannya se Propinsi Banten, PJ Bupati Kabupaten Lebak, Ketua DPRD Lebak serta seluruh elemen masyarakat Kabupaten Lebak yang ikut antusias menghadiri launching maskot dan jingle Pilkada Lebak. dengan Slogan "Pemilu Lebak bermartabat".
Mari kita sonsong kegiatan pemilihan gubernur dan pemilihan bupati 2024 dengan riang gembira. Yang kami harapkan Pemiliukada ini akan berjalan dengan lancar dan aman. Kami atas nama KPU Lebak dari Bumi Multatuli Lebak Memanggil.
“Suara Kamu Berharga mari kita Songsong Pilkada 2024 gubernur dan wakil gubenur banten serta Bupati dan wakil Bupati Lebak dengan kegembiraan,” ucap Ketua KPU Lebak.
Selanjutnya Ketua KPU Propinsi Banten M. Iksan menyapaikan, ungkapan terimakasih kepada semua pihak yang telah hadir untuk mensukseskan pilkada Lebak Propinsi Banten.
“Saya ucapkan selamat datang di pilkada 2024". Alhamdulillah jumlah partisipasi pemilih meningkat pada Pilkada kali ini. Tentunya ini berkat dari semua pihak yang berperan. ayo kita sukseskan pemilu 2024,” sambung M. iksan.
Sementara Pj Bupati Lebak Iwan Kurniawan dalam sambutanya mengajak seluruh masyarakat untuk sama - sama mensukseskan Pilkada tahun 2024.
“Tentunya kami bersama jajaran berkomitmen untuk menjaga serta mengawal pesta demokrasi rakyat Lebak dengan segenap jiwa dan raga kami," ujar Iwan.
Membahas soal anggaran peluncuran dan Jingle Pilkada ini mengeluarkan anggaran hampir 400 juta rupiah. Namun, pihak KPU menyebut bahwa anggaran untuk bayaran artis Ibu Kota sekelas Judika mencapai Rp 300 juta.
” Untuk bayaran Judika-nya Rp 300 juta, di luar biaya panggung dan lain-lain. Nilai segitu hanya untuk Judika,” ujar Toni sekretaris KPU Kabupaten Lebak di ruang kerjanya. Pilihan KPU Lebak menggunakan artis Ibukota Judika, lantaran Judika merupakan Artis Ibu Kota yang penggemarnya mulai dari kalangan anak muda hingga orang dewasa.
Berdasarkan surat KPU Kabupaten Lebak, No 257 /PL. 01. 02-Und / 3602 /2024, tertanggal 11 Juni 2024 Prihal undangan Peluncuran Maskot dan Jingle Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lebak Tahun 2024. Tercatat ada 171 undangan dari mulai Pj Bupati Lebak, KPU Provinsi, Ketua DPRD Lebak, Forkopimda, Sekretaris Daerah, Asda 1, Para Kepala OPD, dan elemen masyarakat.
Tercatat dalam surat undang tersebut yang ditandatangani Kepala KPU Lebak acara dimulai pukul 19.00 Wib, bertempat di alun-alun Rangkasbitung. ( Elda-Rangkasbitung)
Post A Comment:
0 comments: