LPBI NU Bekasi Adakan Aksi Sosial Bantuan Kemanusiaan

Share it:
Bekasi,(MediaTOR) - Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBI NU) Kabupaten Bekasi, Minggu, 24 April 2016, baru-baru ini kembali melakukan aksi sosialnya. Aksi sosial bantuan kemanusiaan tersebut dilaksanakan di RT 003/RW02, Dusun 1, Desa Buni Bakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi. 
Ketua Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBI - NU) Kabupaten Bekasi, Y.Harun Al-Rasyid (kopiah putih) saat menyerahkan Bantuan Kemanusiaan secara simbolik kepada Ketua MWC NU Kecamatan Babelan Kyai Misbahul Munir (kopiah hitam). (Foto: Dok MediaTO
     Ketua LPBI NU Kabupaten Bekasi Y. Harun  Al Rasyid memaparkan bahwa aksi sosial ini, merupakan kegiatan rutin yang dilakukan LPBI NU Kabupaten Bekasi. Sebagai salah satu program dari Penanggulangan Resiko Bencana (PRB) dalam bentuk aksi sosial bantuan kemanusiaan. 
     Lebih lanjut, diungkapkan bahwa di tubuh Nahdlatul Ulama, LPBI ini adalah lembaga yang sebenarnya sudah lama ada. Bahkan telah sering melakukan kegiatan serupa namun baru disepakati saat Muktamar NU ke 32 di Makasar Tahun 2010. Saat Pasca Muktamar NU ke 33, Jombang Tahun 2015 barulah resmi dilembagakan sekaligus pembentukan pengurus pusat melalui SK. No. 19/A.II.04/09/2015. Karena itu pulalah LPBI NU Kabupaten Bekasi kali ini bersinergi dengan pengurus LPBI  NU yang berada di Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Pusat yang mengutus Anto dalam aksi sosial bersama ini. 
      Ketua LPBI NU Kabupaten Bekasi, yang juga merupakan wartawan SKU MediaTOR ini juga menjelaskan bahwa selain Anto, yang juga berperan penting dalam aksi sosial ini adalah Kyai Misbahul Munir, Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Kecamatan Babelan.”Saya berterimakasih sekali kepada beliau pak Kyai Misbahul Munir yang telah memfasilitasi aksi sosial ini disamping Bpk Yongpi yang menjadikan rumahnya sebagai Posko,” ujar Y. Harun  Al Rasyid. 
      Diterangkannya pula bahwa Bekasi ini begitu luas, bencana banjir terjadi dimana-mana dan permasalahan Penanggulangan Resiko Bencana hari ini, juga dilakukan di beberapa titik. Tidak hanya di Babelan ini saja, bahkan di tempat-tempat lain. Seperti Kecamatan Muaragembong juga terjadi bencana banjir yang cukup parah. “Itulah sebabnya saya diutus ke sini. Sedangkan Ketua PCNU Kabupaten Bekasi KH Drs Bagus Lukito turun ke Kecamatan Muaragembong. Dan setelah ini saya juga harus meluncur kesana,” imbuhnya lagi.(Y. HAR/Harlan

Share it:

Bodetabek

Post A Comment:

0 comments: