Bupati Bogor Resmikan Bogor Career Center

Share it:
Bogor,(MediaTOR Online) - Demi menurunkan tingkat pengangguran di Kabupaten Bogor, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Bogor meluncurkan Bogor Career Center. Program tersebut secara langsung diresmikan oleh Bupati Bogor Ade Yasin, bertempat di Gedung Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Bogor,pada Kamis (26/12/2019).
Dalam amanatnya Bupati Bogor, mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bogor terus berupaya menekan angka kemiskinan dan pengangguran dengan berbagai kebijakan dan program. Upaya yang ditempuh ialah pendekatan pembangunan yang bertumpu pada pertumbuhan ekonomi.
"Pemerintah Kabupaten Bogor terus berupaya menekan angka pengangguran yang setiap tahunnya terus bertambah. Salah satunya dengan membentuk Bogor Career Center yang merupakan pusat informasi pasar kerja, pusat informasi peningkatan pengembangan dan pelatihan angka kerja, pusat infornasi pemagangan angkatan kerja. Serta pusat data dan informasi ketenagakerjaan Kabupaten Bogor," katanya.
Menurut Bupati, tujuan didirikan Bogor Career Center adalah untuk menekan angka kemiskinan dan pengangguran. Ia juga menyampaikan, di tahun 2019 ini angka kemiskinan dan pengangguran menurun.
“Angka kemiskinan menurun dari 7,14 persen tahun 2018 menjadi 6,66 persen di tahun 2019. Dan angka pengangguran menurun dari 9,75 persen tahun 2018 menjadi 9,06 persen di tahun 2019,” papar Ade Yasin.(Reporter: A.Rahman/AK)

Share it:

Bodetabek

Post A Comment:

0 comments: