Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Tiga Pilar Kalianyar Gelar Apel dan Patroli Malam Hari

Share it:


Jakarta,(MediaTOR Online) - Guna mengantisipasi kerawanan Kamtibmas di bulan Ramadhan 1442.H, Koramil 02/TB, Serda Abdul Kadar, Pimpin patroli malam hari keliling wilayah Kelurahan Kalianyar, Kecamatan Tambora Jakarta Barat pada Minggu (25/04/21) dini hari.

Sebelum melakukan patroli wilayah, Serda Abdul Kadar yang didampingi Bhabinkamtibmas, Aiptu Basuki Wibowo, menggelar apel bersama tiga pilar lainnya, yang dihelat di halaman kantor Lurah Kalianyar, jln Kalianyar 4 no.16.

Dalam arahannya Serda Abdul Kadar mengajak semua unsur wilayah seperti RT/RW, LMK, FKDM serta ormas yang ada diwilayah, untuk turut serta dalam pengamanan wilayah, terutama pada malam dini hari.



Saat membubarkan para remaja yang sedang kumpul, agar pulang kerumahnya masing masing.

Sementara itu Aiptu Basuki Wibowo, berpesan pada peserta apel siaga, untuk tetap waspada, apabila diketemukan remaja yang pada kumpul dan hal hal yang mencurigakan, jangan bertindak sendiri sendiri.

Giat ini menindak lanjuti surat edaran yang di keluarkan oleh Lurah Kalianyar, Daniel Azka Alfarobi, tentang giat siskamling, dalam hal pengamanan wilayah pada malam hari dari pada tindak kriminal dan tawuran yang biasanya kerap terjadi.

Patroli keliling wilayah ini melibatkan Satpol-PP, Mitra Jaya, Karang Taruna dan Ormas SKT FORPETAB yang ada diwilayah Kalianyar.

Adapun tempat - tempat yang menjadi obyek pengamanan menelusuri batas perbatasan antara Kel.Kalianyar dengan Kel. Jembatan Besi dekat Mall Season City.

Sedangkan salah satu anggota ormas SKT FORPETAB yang turut serta, mengatakan, keikutsertaan kami disini, sebagai putra Tambora, merasa bertanggung jawab pada wilayah, agar aman, nyaman dan kondusif.

Setelah patroli keliling para peserta apel menyantap saur bersama, giat ini berlangsung sampai menjelang imsak, dan para peserta membubarkan diri pulang kerumah masing-masing. (wwn)

Share it:

Hukum Dan Kriminal

Post A Comment:

0 comments: