Acara Vaksinasi Desa Sumberjaya Melanggar Prokes

Share it:

Bekasi,(MediaTOR Online) - Keadaan ini patut disesalkan , walau tujuan baik untuk divaksin, namun yang datang membludak menimbulkan kerumunan dengan mengabaikan jarak dan tanpa cuci tangan dan cek suhu tubuh.


          Membludak pagi ini

Sangat disesal acara vaksin untuk warga Dusun Satu di Desa Sumberjaya kurang koordinasi, sehingga menimbulkan kerumunan yang tidak terkendali, pagi ini di desa itu.

Saat acara vaksin berlangsung, Matam selaku kepala desa tidak hadir di desa untuk memberi arahan, sehingga ada pembiaran warga yang datang membludak hingga ke pintu pagar desa. Walau ada himbauan dari penyelenggara, dengan pengumuman bahwa vaksin hari ini untuk warga Dusun Satu, RX1 hingga 19, mereka yang mau divaksin tidak peduli soal jarak. Sehingga tercipta kerumunan yang  berpotensi menularkan virus khususnya covid 19 varian Delta yang ganas itu.


    Hingga lahan parkir penuh berdesakan

Matam selaku kepala desa Sumberjaya ketika dihubungi mengatakan, kegiatan  vaksin ini adalah acara mahasiswa yang ditujukan untuk mengadakan acara vaksin di desanya.

Sangking membludaknya yang datang membuat mobil ambulance desa pun tidak bisa masuk, penuh sesak dan terkesan mengabaikan Prokes 3 M, pada saat PP KM tipe 4 masih berlaku.

Hal ini patut disesalkan apalagi saat ini masih dalam program pemerintah yaitu PPKM tipe 4 dengan merebaknya virus ganas Varian Delta yang lebih cepat penularannya. (Purba.....)

Share it:

Kabar Desa

Post A Comment:

0 comments: