KADISDIK KOTA BOGOR BAGIKAN RIBUAN KUOTA GRATIS

Share it:


Bogor,(MediaTOR Online) - Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor,  Fachrudin, didampingi Kepala Bidang (Kabid) Sekolah Dasar, Maman Suherman beserta beberapa Kepala Sekolah,  di SD Negeri  Muarasari 1, 2 dan 3. Kecamatan Bogor Selatan Jumat (4/9) membagikan ribuan kartu perdana gratis berisi kuota 10GB bagi  siswa baik SD maupun SMP se Kota Bogor  


 


Menurut Fachrudin  “Dinas Pendidikan Kota Bogor,  bekerjasama dengan Telkomsel dan Indosat sebagai provider seluler, telah memberikan kartu perdana gratis beserta dengan kuotanya  berisi 10GB yang diperuntukkan bagi para siswa dan para guru  se Kota Bogor,   guna menunjang kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dalam situasi pandemi corona seperti sekarang ini,” ungkap Fahrudin yang akrab di sapa Fachmi ini.


 


 “Saya berharap,  dengan diberikannya kartu perdana beserta isi kuotanya ini, para siswa  maupun para guru tidak akan lagi mengeluh dengan alasan tidak  punya kuota, kuota sudah diberikan dengan  kartunya gratis,  sehingga proses pembelajaran jarak jauh ini akan berlangsung dengan lancar” ujarnya.


 


Fahmi lebih tegas menjelaskan “Kartu ini diberikan khusus untuk membuka link atau laman pembelajaran saja, tidak bisa untuk membuka link lain apalagi untuk tiktokkan  yang tidak ada relevansinya dengan pembelajaran”jelas Fahmi.


 


Menyikapi hal tersebut, Kepala SD Negeri Papandayan Kota Bogor Hamzen menyambut baik pembagian kartu perdana gratis beserta isi kuotanya, “Langkah sangat bagus dalam mengatasi permasalahan pendidikan program Pembelajaran Jarak Jauh ini, khususnya bagi para siswa maupun guru yang sering beralasan tidak ada kuota, kami para Kepala Sekolah  tinggal  mengevaluasi saja sampai sejauhmana para guru berinteraksi memberikan pembelajatan terhadap para siswanya” ucap Hamzen. (Pa cik)

Share it:

Pendidikan

Post A Comment:

0 comments: