SDN Karang Setia 02 Karang Bahagia Butuh Rahab Total

Share it:

Cikarang,(MediaTOR Online) - Sangat banyak SDN di Kabupaten Bekasi yang sarana bangunannya rusak dari rusak ringan hingga rusak berat. Sangking banyaknya yang rusak, ada yang hingga ambruk dan belum dapat perhatian Bupati. Entah karena apa, dari tahun ke tahun Pemkab Bekasi belum melakukan perbaikan demi terciptanya keamanan dan kenyamanan belajar bagi anak didik. Bangunan  yang rapuh itu berpotensi menciptakan malapetaka bila diterpa hujan lebat dan angin puting beliung.

Hj. Santi, SPd Kepsek

Salah satu bangunan parah itu kita temukan di SDN Karang Setia 02 Karang Bahagia, Kab Bekasi Jawa Barat. Sekolah yang dipimpin Hj Santi Santi Pd ini telah lama menanti rehabilitasi namun tak pernah terwujud hingga saat ini. Kasihan anak bangsa bersekolah di situ dengan kondisi bangunan telah rapuh dan berpotensi ambruk bila diterpa angin puting beliung. Terkait pemeliharaan tentu dana BOS Pusat yang diterima pihak sekolah tidak mampu untuk biaya rehabilitasi berat. Kecuali rehab ringan mengatasi ruangan yang bocor atau talang yang rusak.

Bangunannya telah rapuh

Kondisi ruang kelas yang rapuh

Butuh perbaikan

Para orang tua berharap agar Dinas Pendidikan dan Dinas Terkait  di Pemkab dengan serius memperhatikan keluhan warga sekolah agar segera diperbaiki dan diberi tambahan ruang kelas demi terciptanya KBM yang berkualitas. Semoga harapan ini bisa segera terkabul mengingat letak sekolah ini berada di jalan utama ke Kecamatan Karang Bahagia. (A. Purba)

Share it:

Pendidikan

Post A Comment:

0 comments: