Bima Tetapkan Syarifah Jadi Sekda Kota Bogor

Share it:


Bogor,(MediaTOR Online) + Walikota Bogor Bima Arya akhirnya  menetapkan Syarifah Sopiah menjadi Sekda Kota Bogor pengganti Ade Sarip Hidayat yang memasuki masa  pensiun pada  30 September 2020. Syarifah,  merupakan wanita pertama yang  menempati jabatan sebagai  Sekda Kota Bogor. 


Menurut Bima,  Syaripah ditetapkan setelah melalui  pertimbangkan yang panjang hasil Panitia Seleksi (Pansel). "Penetapan  Syarifah sebagai pengganti Ade Sarip Hidayat, melalui proses panjang," kata  Bima Arya dalam keterangan pers di Balaikota Rabu (30/9/2020) petang.


Bima mengaku, setelah melalui proses panjang dan pertimbangan matang. Akhirnya ditetapkan Syarifah Sopiah sebagai Sekda Kota Bogor dari tiga kandidat hasil Pansel.


"Saya banyak berkoordinasi dan meminta masukan dari berbagai pihak,  termasuk dengan Wakil Walikota dan Sekda Ade Sarip Hidayat," Ujar. Bima.


Dijelaskan, Bima,  ketiga kandidat memiliki reputasi yang  hebat. Oleh karenanya Bima mengakui kesulitan untuk  menentukan pilihannya

"Saya bangga ASN Kota Bogor, memiliki kemampuan dan patut diapresiasi," ungkap Bima.


Menurut Bima, setelah ditetapkan pada hari ini, Syarifah Sopiah akan dilantik sebagai Sekda Kota Bogor  pada hari Kamis 1 Oktober 2020.  Karena Sekda yang lama Ade Sarip Hidayat  nemasuki masa pensiun. "Insya Alloh ibu Syarifah, besok  dilantik" kata Bima. (Pa. Cik)

Share it:

Bodetabek

Post A Comment:

0 comments: